TITIK AKUPUNTUR

TITIK AKUPUNTUR
TITIK YANG BIASA DIGUNAKAN

Minggu, 16 Januari 2011

Ingin Langsing?

Memang hidup serba susah. Yang dianugrahi badan gemuk kepingin kurus, yang diberikan kenikmatan tubuh kurus ingin gemuk... ya begitulah hidup. Namanya juga hidup, kan harus dinamis, berubah-ubah, ingin berganti-ganti, yaitu...bidup.
Namun hidup perlu keseimbangan sebagaimana seimbangnya dunia ini dengan berpasangan-pasangan. pria-wanita, tua muda, hitam-putih, lapar-kenyang,panas-dingin,luar-dalam, siang-malam dan seterusnya, yang kesemuanya itu dimaksudkan untuk mencapai keseimbangan.
Situasi yang seimbang itulah yang ingin dicapai manusia.
begitupun dengan tubuh manusia, supaya tetap sehat sehingga hidup ini lebih nyaman, maka perlu dicapai suatu kesimbangan. Orang yang berbdan kurus berarti terdapat ketiada seimbangan antara asupan dan pengeluaran energi, begitupun orang yang gemuk terdapat ketidak seimbangan antara energi yang masuk dengan yang keluar.
Metode pengobatan akupuntur, diagnosisnya menggunakan prinsip keseimbangan, diantaranya keseimbangan energi. Orang yang gemuk menunjukkan adanya penumpukan energi yang besar dalam tubuh. sedangkan orang yang kurus, menunjukkan defisitnya sumber energi dalam tubuh.
Problem yang kini sering diderita manusia abad ini di Indonesia adalah masalah kegemukan. Problem ini terutama bagi wanita sangat mengganggu, baik untuk penampilan maupun untuk menunjang aktifitas harian. Untuk mendapatkan tubuh sepaya tidak gemuk dan menjadi langsing berbagai upaya banyak dilakukan orang, dari yang penuh dengan resiko yang menghadang, maupun ada yang dengan hati-hati berikhtiar untuk menjalani program pelangsingan badan. Namun kini, masyarakat mulai sadar dan banyak memilih untuk program pelangsingan badan sejauh mungkin menghindari obat-obatan. Salah satu metode yang kini semakin disenangi dan dipilih oleh para pemburu program pelangsing tubuh adalah dengan metode akupuntur dengan diikuti pengaturan diet makan.
Pada teknik akupuntur biasanya akupunturis akan mendeteksi/diagnosis terlebih dahulu, sebelum ditentukan titik akupuntur yang tepat dan pola keseimbangan energi dari pasien. termasuk disini akan diketahui pula adanya gangguan kesehatan lainnya dari pasien atau klien, sebelum program diterapkan. Untuk mencapai program yang diharapkan, perlunya kesadaran dan komitmen dari klien itu sendiri. tanpa itu program kecil kemungkinan untuk berhasil. Karenanya bagi klien perlu ditekankan disini, untuk kembali pada niat dan komitmennya, karena ini kunci keberhasilan program pelangsingan.